Bupati Batang Hari Reunian dengan Teman Masa SLTP dan SLTA

    Bupati Batang Hari Reunian dengan Teman Masa SLTP dan SLTA

    Batang Hari, Jambi - Setelah 32 tahun tamat sekolah tingkat SLTP, M. Fadhil Arief ajak teman masa sekolah SLTP dan SLTA bertemu bersama di rumah dinas Bupati Batang Hari.

    Bertemu teman lama, teman masa kecil dan masa remaja menimbulkan kebahagian, keceriaan dan kegembiraan dan haru menjadi satu, Sabtu (07/05/2022).

    Suasana itu yang terlihat ketika Bupati Batang Hari Mhd. Fadhil Arief menggelar acara bihalal bersama sahabat SMP 6 Kota Jambi tamatan 1990 dan tamatan SMA 3 Kota Jambi tahun 1993.

    Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk silatuhrahmi antara para alumni, seperti ketahui Fadhil yang saat ini menjadi Bupati Batang Hari, pernah mengenyam pendidikan di SMP 6 dan SMA 3 tersebut.

    Ketua Alumni SMP 6 Bahari yang akrab dipanggil Bujang mengatakan, pertemuan ini adalah halal bihalal kami sesama alumni SMP 6, ucapan terima kasih kepada Saudara kami Fadhil Arief, yang telah berkenan memfasilitasi kegiatan ini, ”ujar Bujang.

    Senada juga disampaikan oleh Tony ketua Alumni SMA 3 tahun 1990, “setelah lama tidak ketemu akhirnya kami bisa bersilatuhrahmi, apalagi saat ini sahabat kami Fadhil sudah menjadi Bupati Batang Hari, suatu kebanggaan bagi kami ado alumni kami yang jadi Kepala Daerah dan ini menginspirasi bagi kami dan para alumni lainnya, ”harap tony.

    Pantauan media ini, kegiatan yang berlangsung di serambi rumah dinas Bupati Batang Hari, jum'at (6/5) diikuti oleh puluhan alumni SMP 6 dan SMA 3, tampak keceriaan dan kegembiraan karena mereka bisa bersilatuhrahmi kembali setelah dua tahun terhalang pandemi.

    Fadhil dalam sambutannya mengatakan, Halal bihalal ini bertujuan untuk merajut tali siratuhrahmi di antara kita, setelah hampir 32 tahun kito menyelesaikan pendidikan di SMP 6  dan SMA 6 pada hari ini kito bertemu bertatap muka untuk bersilatuhrahmi.

    “Selama ini selalu tertunda karna kondisi Covid 19, semoga halal bihalal ini bisa menjadi pengikat silatuhrahmi di antara kita para alumni, ” ujar fadhil.

    Untuk mengobati rindu para alumni di luar kota yang tidak bisa hadir, juga di adakan komunikasi secara virtual, sehingga membuat kegiatan ini menjadi istimewa.

    (Red)

    Batang Hari Jambi
    Randy Pratama

    Randy Pratama

    Artikel Sebelumnya

    Halal Bihalal Bupati Batang Hari dengan...

    Artikel Berikutnya

    DPRD Batang Hari Minta Pemkab Fasilitasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Perebutan Suara Rakyat Bungo untuk Pilkada Serentak Sepakat Kedepankan Persaudaraan
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami